John Damanik Lantik 4 DPC PJS, Berlin Marpaung Nahkodai PJS Toba

MEDAN, suarapembaharuan.com - Dewan Perwakilan Daerah(DPD)Pemerhati Jurnalis Siber(PJS)Sumatera Utara yang dikomandoi John Daniel Damanik SH, akhirnya resmi melantik dan memberikan SK kepada 4 Dewan Perwakilan Cabang(DPC) PJS Se-sumatera Utara. Diantarannya Dpc Pjs Siantar, Simalungun, Labuhan Batu, dan Toba yang dipimpin Berlin Marpaung di Sobat Coffee Teladan Medan.(Sabtu 17 Juni 2023).



Mahmud Marhaba menjadi Ketua Umum Pemerhati Jurnalis Siber atau PJS Se Indonesia disepakati secara Musnas pertama PJS di Hall Dewan Pers Jakarta bulan November 2022. Tidak tanggung-tanggung  25 DPD PJS dari berbagai provinsi di Indonesia "Setuju secara aklamasi Mahmud Marhaba sebagai Ketum di DPP periode 2022-2027".


Ketua Panitia Dpd Pjs Sumut Pelantikan 4 kabupaten, Edryn A.Nasution membuka acara ditandai dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya secara serentak bersama peserta dengan sikap sempurna dan dilanjutkan Sambutan Ketua Umum DPP PJS Mahmud Marhaba,Spd secara Zoom meeting. 


Ketua Dpd Pjs Sumut John Daniel Damanik,SH mewakili Ketum dalam sambutannya Mengatakan, Sangat bangga dan apresiasi setinggi-tingginya kepada 4 kabupaten Dpc Pjs yang sudah dilantik dan diberikan SK. Kami mendapat tugas usai dilantik Oleh Ketum Pjs Indonesia bapak Mahmud Marbaba,  dibulan Februari 2023. Tentu menjadi Semangat baru dalam menghimpun Media online dimedia sosial. Kalau kami dapat tugas harus bisa membentuk 5 Dpc, rupanya Kami pengurus dibantu ketua panitia Edryn berhasil 7 kabupaten secara keseluruhan dalam waktu 4 bulan sejak dilantik. 



Semua ini menjadi tonggak awal dalam menjadikan Media online baik itu pemilik dan wartawannya bisa bersinergi disetiap Dpc. Kedepan akan ada lagi Dpc yang terbentuk, sebelumnya sudah dilantik dan memberikan SK ke 3 kabupaten diantaranya Dpc Deli Serdang, Tebing tinggi dan Batubara. Hari ini Sabtu 17 Juni 2023, telah dilantik dan pemberian SK untuk 4 kabupaten. DPC PJS Toba, Siantar,Simalungun dan Labuhan Batu.


Selamat atas 4 kabupaten yang sudah dilantik,selanjutnya sesuai arahan Ketum, Agar segera menjalin Sinergisitas ke Forkompinda, intansi swasta dan intansi lainnya. Saya Ingatkan, Organisasi Pjs akan menjadi Wadah yang kompeten, Berintegritas dan Profesional ditingkat Sumut dan nasional. Pastinya kedepan kita dukung Ketum agar Pjs menjadi Konstituen Dewan Pers,ujar John Pemilik Kompastalk.co.


Ketua Panitia Edryn Nasution(Pimred Tribrata.tv)didamping Sofyan Siahaan dan Zack Pakpahan menambahkan, Untuk Pelantikan dan pemberian SK kepada 4 DPC Pjs berjalan baik dan kondusif. ini menunjukkan Wadah Pjs menjadi pemersatu antar pemilik dan wartawannya. Ke depan akan kita himpun media Siber lainnya secara kompeten dan berintegritas. Seperti salah satu yang kita Lantik Ketua DPC Pjs Toba, Berlin Marpaung masih muda dan energik. Pasti akan memberikan warna baru penuh program dikepengurusan ditoba serta daerah lainnya juga untuk bersinergi.  Sekali lagi selamat dan lebarkan sayap Pjs di Sumatera utara.


Acara pelantikan Dpc Pjs 4 kabupaten berjalan kondusif dari mulai pemberian SK dan Simbolis Petaka ketiap masing-masing Dpc hingga pukul 3 sore.(Berlin Yebe)


Kategori : News


Editor      : ARS


Post a Comment

Lebih baru Lebih lama