Ganjar Tinjau Langsung Panen Raya di Grobogan

GROBOGAN, suarapembaharuan.com – Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo berharap panen raya di wilayah Grobogan bisa membantu stabilisasi harga beras di pasaran. 


Ist

Ganjar juga senang karena petani mendapatkan harga yang cukup tinggi, yakni Rp6.400 per kilogramnya.


Untuk memastikan ketersediaan stok, Ganjar kembali mengecek panen raya di Desa Harjowinangun, Kecamatan Godong, Kabupaten Purwodadi, Rabu (15/2/2023). Kedatangan Ganjar sudah dinantikan para petani.


“Ini sudah panen raya apa belum? Berapa petani dapat harganya sekarang?” kata Ganjar pada para petani.


“Rp6.400 Pak, alhamdulillah sudah lumayan tinggi,” kata petani menimpali.


Ganjar didampingi Bupati Grobogan Sri Sumarni dan jajaran forkopimda Kabupaten Grobogan, mengatakan, panen raya yang sudah dimulai di beberapa daerah diharapkan bisa menambah stok.


“Kalau stok mulai banyak, distribusi kami percepat, maka stabilisasi harga akan kembali terjadi,” ujarnya.


Ganjar mengaku senang karena petani di Grobogan mendapatkan harga tinggi. Temuan itu berbeda ketika dia berkunjung di Kendal, Selasa (14/2/2023) kemarin. Di mana petani di Kendal mendapat harga rata-rata di angka Rp5.500 per kilogram. Sementara di Grobogan, harganya bisa mencapai Rp6.400 per kilogram.


Ganjar berharap panen raya Grobogan akan berdampak pada ketersediaan beras di Jateng, sehingga harga beras makin stabil.


“Jadi, artinya petani mendapatkan harga yang cukup bagus hari ini. Mudah-mudahan ini bagian dari pasokan yang cukup besar, karena Grobogan itu salah satu lumbung yang cukup besar, mudah-mudahan bisa menstabilkan itu,” paparnya.


Kategori : News

Editor     : AAS


Post a Comment

Lebih baru Lebih lama