BBWSCC Tuntaskan Perbaikan Tanggul Ambles di Perumahan Villa Nusa Indah 2

BOGOR, suarapembaharuan.com - Balai Besar Wilayah Sungai Ciliwung Cisadane (BBWSCC) Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) merampungkan pembangunan tanggul longsor di Perumahan Villa Nusa Indah 2, Bojongkulur, Kecamatan Gunungputri, Kabupaten Bogor.


Foto: Kementerian PUPR merampungkan perbaikan tanggul di Perumahan Villa Nusa Indah 2, Kabupaten Bogor. (Ist)

Tanggul ambles sepanjang 30 meter di bantaran Sungai Cileungsi, berpotensi menyebabkan banjir di 16 Rukun Warga (RW) di perumahan tersebut.


“Selama tiga pekan lebih perbaikan, akhirnya tanggul rampung diperbaiki,” kata Ketua Komunitas Peduli Sungai Cileungsi Cikeas (KP2C), Puarman, Selasa (2/4/2024).



Dengan perbaikan tanggul ini membuat lega masyarakat saat menyambut Hari Raya Idulfitri 1445 Hijriah. 


Dia menjelaskan, peristiwa ambles tanggul terjadi pada 3 Maret 2024 lalu setelah Sungai Cileungsi mengalami kenaikan tinggi muka air (TMA) pada level 160 centimeter (cm). Awalnya, tanggul hanya retak sekitar 7 cm kemudian melebar hingga tanggul ambles.


“Masyarakat mendukung penuh perbaikan tanggul ini, yang diwujudkan dalam bentuk mengirim konsumsi untuk para pekerja setiap harinya,” pungkasnya. (MAN)


Kategori : News


Editor      : ARS

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama