BEKASI, suarapembaharuan.com – Perumda Tirta Bhagasasi Bekasi dan Dewan Kemakmuran Masjid (DKM) Baiturrahman menyalurkan bantuan kepada masyarakat yang terdampak banjir di Kabupaten Bekasi.
![]() |
| Perumda Tirta Bhagasasi Bekasi dan DKM Baiturrahman menyalurkan bantuan kepada masyarakat yang terdampak banjir, Selasa (20/1/2026). |
Hari ini, bantuan dikirim langsung kepada masyarakat di Kecamatan Sukatani dan Cibitung.
“Kami bekerja sama dengan pengurus DKM Baiturrahman Perumda Tirta Bhagasasi,” kata Kasubag Humas Perumda Tirta Bhagasasi, Hasan Basri, Selasa (20/1/2026).
Dia menjelaskan, bantuan yang dikirim berupa alat kebersihan, obat-obatan, mie instan dan sebagainya.
“Bantuan ini merupakan bagian dari program Perumda Tirta Bhagasasi Berbagi, yang rutin kami lakukan untuk meringankan beban saudara kita yang terdampak bencana,” pungkasnya.
Berdasarkan data BPBD Kabupaten Bekasi, banjir merendam permukiman warga di 16 dari 23 kecamatan se-Kabupaten Bekasi. Bahkan, saat diterjang banjir pada Minggu, 18 Januari 2026, aktivitas masyarakat Kabupaten Bekasi sempat lumpuh.
Saat ini, banjir berangsur-angsur telah surut dan masih menyisakan beberapa titik, terutama di bantaran Sungai Citarum yang tanggulnya rawan jebol. (MAN)
Kategori : News
Editor : ARS


Posting Komentar